Seiring dengan terbitnya standar spesifikasi teknis jalan terbaru, Spesifikasi Umum 2010,
menjadikan beberapa perubahan pada analisa harga satuan pekerjaan
jalan. Hal ini disebabkan adanya perubahan pada beberapa item pekerjaan
dalam spesifikasi teknis jalan tersebut, seperti item pekerjaan
Perkerasan Kaku yang sebelumnya berada pada Divisi 8 – Struktur, menjadi
bagian dari Divisi 5 – Perkerasan Berbutir dan Perkerasan Beton Semen.
Begitu juga dengan tebal minimum persyaratan AC-BC pada Perkerasan
Lentur yang sebelumnya 5,0 cm menjadi 6,0 cm.
Perubahan-perubahan seperti di atas menyebabkan perubahan pada analisa harga satuan. Perubahan-perubahan dapat dilihat pada link ini.
Sebagai standar spesifikasi teknis jalan, Spesifikasi Umum 2010
merupakan dasar terbitnya Panduan Analisa Harga Satuan untuk Pekerjaan
Jalan.
Panduan
Analisa Harga Satuan Pekerjaan Jalan yang pertama kali di Indonesia
adalah Panduan Analisa Harga Satuan tahun 1995. Pada perkembangannya,
terbit Panduan Analisa Harga Satuan Pekerjaan Jalan tahun 2008 yang
dikeluarkan oleh Direktorat Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan
Umum, yaitu Panduan Analisa Harga Satuan No. 008/BM/2008. Panduan
Analisa Harga Satuan ini didasari oleh Spesifikasi Umum edisi Desember
2006.
Dengan dikeluarkannya Spesifikasi Umum 2010, Direktorat Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum menerbitkan Panduan Analisa Harga Satuan Pekerjaan Jalan No 008-1/BM/2010 edisi Desember 2010.
Panduan Analisa Harga Satuan merupakan pengembangan dari Panduan
Analisa Harga Satuan yang dikeluarkan oleh Direktorat Jenderal Bina
Marga Departemen Pekerjaan Umum No. 008/BM/2008 pada tahun 2008 tersebut
di atas.
Berikut adalah link-link untuk Panduan Analisa Harga Satuan Pekerjaan Jalan yang didasarkan atas Spesifikasi Umum 2010.
- SE (Surat Edaran) Direktur Jenderal Bina Marga Panduan AHS Pekerjaan Jalan 2010
- Panduan Analisa Harga Satuan Pekerjaan Jalan No. 008-1/BM/2010
- Software Panduan Analisa Harga Satuan Pekerjaan Jalan 2010
- Manual Pengoperasian Software Analisa Harga Satuan Pekerjaan Jalan 2010
- Perubahan Spesifikasi Umum 2010
- Spesifikasi Alat
Demikian artikel mengenai Panduan Analisa Harga Satuan Pekerjaan Jalan berdasarkan Standar Jalan Spesifikasi Umum 2010. Semoga bermanfaat. Sukses untuk Anda.
Sumber : PU dan www.galihgumelar.com : Panduan AHS Analisa Harga Satuan Pekerjaan Jalan (Bina Marga) 2010
5 komentar:
sepp,...
terima kasih telah berbagi informasi
ga bisa di download gann..( delete by user )
PASWORNDYA APA GAN ?
bagai mana cara membuka analisa pekerjaan jalan
Posting Komentar
Terima Kasih telah Berkunjung Ke CV. KUSUMA JAYA Pacitan